Kenali Kanker Serviks

Admin | Senin, 9 April 2018

Gejala-kanker-serviks

Salah satu penyakit yang menjadi momok bagi kaum wanita adalah kanker serviks. Dengan segala macam risiko bila sudah terjangkit, penyakit yang satu ini, benar-benar menjadi pembunuh wanita nomor wahid di tanah air hingga perlu diwaspadai. Terlebih, seringkali, gejala baru muncul ketika telah memasuki fase stadium akhir. Sejauh ini pap smear masih menjadi metode cek kanker serviks paling mudah dilakukan dan akurat sehingga perlu untuk dilakukan secara berkala. Ini penting, agar bisa diketahui dan dilakukan pencegahan sesaat ketika sel masih berada pada fase pra-kanker dan belum berkembang menjadi kanker serviks itu sendiri.

Gejala Kanker Serviks :

  • Terasa sakit. Rasa sakit ini kerap muncul sehabis berhubungan badan
  • Berat badan turun dengan cepat dan drastis
  • Salah satu kaki terjadi pembengkakan
  • Nyeri pada perut, serta panggul terasa sakit
  • Penyumbatan pada ginjal atau ureter, menghambat buang air kecil
  • Pinggang, serta punggung terasa nyeri, ini karena adanya nyeri ginjal atau dikenal dengan istilah hidronefrosis.
Penyebab Kanker Serviks :
  • Aktivitas seksual terlalu dini
  • Berganti-ganti pasangan seksual
  • Sistem kekebalan tubuh yang lemah
  • Melahirkan anak
  • Minum pil kontrasepsi atau KB lebih dari lima tahun
Pencegahan Kanker Serviks :
  • Vaksin HVP
  • Selalu menjaga kesehatan tubuh dan sanitasi lingkungan
  • Hindari pembersihan bagian genital dengan air yang kotor
  • Jika anda perokok, segera hentikan kebiasaan buruk ini
  • Hindari berhubungan intim saat usia dini
  • Selalu setia kepada pasangan anda, jangan bergonta-ganti apalagi diikuti dengan hubungan intim.
  • Jalani pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang cukup nutrisi dan bergizi
Sumber :
  • www.cermati.com
  • www.bidanku.com

Tagged :