Demam Tifoid

Admin | Senin, 2 April 2018

58a775b2236c1.image

Penyakit demam tifoid yang biasa dikenal dengan istilah awam sebagai demam tifus atau gejala tipes merupakan penyakit yang banyak ditemukan pada masyarakat baik di daerah perkotaan maupun di pedesaan. Penyakit ini memiliki hubungan yang erat dengan kualitas kebersihan pribadi dan sanitasi lingkungan yang kurang baik.

Demam tifoid adalah penyakit infeksi akut yang terjadi pada saluran pencernaan manusia (terutama usus halus) yang disebabkan oleh bakteri (Salmonella typhi). Meskipun pada kenyataaannya nanti ada fase di mana bakteri penyebab bisa menyebar ke aliran darah bahkan sampai ke tulang.
Gejala Demam Tifoid :
  • Demam dengan suhu badan yang naik dan turun terutama pada sore dan malam hari
  • Nafas yang buruk
  • Sakit kepala
  • Merasa Lemas
  • mual dan muntah
Penyebab Demam Tifoid :
Penyakit demam tifoid umumnya disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi, Salmonella paratyphi A, dan Salmonella paratyphi B, kadang-kadang dapat juga disebabkan oleh jenis salmonella yang lain, namun demam tifoid yang disebabkan oleh Salmonella typhi lah yang cenderung untuk berkembang menjadi penyakit yang lebih berat.
Pengobatan :
  • Pemberian obat penurun panas
  • Istirahat baring sampai 3 hari bebas demam
  • konsumsi makanan lunak yang tinggi kalori dan tinggi protein
  • dan menghindari makanan yang mengandung banyak serat
  • Vaksin Tifoid
Sumber :
  • mediskus.com
  • doktersehat.com

Tagged :