1 Juta Vaksin Polio untuk Jamaah Haji

Admin | Selasa, 23 Oktober 2012

Lebih dari 1 juta vaksin polio telah diberikan kepada jamaah haji dari berbagai negara endemik, kata Menteri Kesehatan Arab Saudi Dr Abdullah Al Rabiah, Sabtu (20/10/2012) di Riyadh.

Saat memimpin rapat ketujuh dengan Komite Kesehatan Haji, Al Rabiah menjelaskan, vaksin polio diberikan kepada jamaah haji yang tiba di terminal haji dari berbagai negara seperti Pakistan, Afghanistan, India dan Nigeria. Negara dari sabuk Afrika juga diberi vaksin polio dengan dosis sebagai tindakan pencegahan. Vaksin diberikan kepada jamaah pria dan wanita.

Menjelang musin haji, perwakilan diplomatik Saudi di berbagai negara telah meminta agar calon jamaah mengeluarkan sertifikat karantina guna mendapatkan visa haji. Sertifikat itu menyatakan bahwa calon jamaah haji bebas penyakit hepatitis, meningitis, polio dan influenza tergantung dari asal negaranya.

Vaksinasi meningitis diwajibkan atas seluruh jamaah haji, sebab penyakit itu mudah menular di kerumunan lewat bersin maupun air liur orang yang terinfeksi. Al Rabiah mengatakan, pihaknya memonitor semua jalur masuk jamaah haji yang datang lewat udara, darat dan laut. Sebagai persiapan menghadapi keadaan genting, kementerian kesehatan sudah menyiapkan ambulan udara di Afarah untuk mengangkut pasien dengan bantuan Bulan Sabit Merah. Demikian dilansir Arab News. Rep: Ama Farah/Red: Dija

sumber : http://www.hidayatullah.com/read/25517/21/10/2012/1jutavaksinpoliountukjamaahhaji.html

Tagged :