28 Juli : Hari Hepatitis Sedunia

Admin | Jumat, 27 Juli 2012

Penyakit Hepatitis telah menjadi penyebab utama dari kanker hati (sirosis) di seluruh dunia. 1 dari 12 orang atau sekitar 500 juta orang telah tertular virus hepatitis kronis dan kebanyakan dari mereka tidak mengetahui kalau terinfeksi. Dengan kondisi ini diperlukan peningkatan kesadaran akan epidemi hepatitis. Pada 28 Juli telah dipilih untuk memperingati Hari Hepatitis Sedunia yang diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan masalah dan apa yang perlu dilakukan terhadap hepatitis. Pada tahun 2012, Hari Hepatitis Sedunia mengambil tema ItÔÇÖs closer than you think untuk mempromosikan pemahaman yang lebih besar dari hepatitis sebagai masalah kesehatan masyarakat global dan untuk merangsang penguatan langkahlangkah pencegahan serta pengendalian terhadap infeksi di negaranegara seluruh dunia. Virus Hepatitis Hepatitis adalah penyakit peradangan hati yang disebabakan oleh infeksi virus. Ada lima jenis virus Hepatitis, yaitu tipe A, B, C, D, dan E. Kelima jenis virus ini menjadi perhatian besar bagi dunia media karena dapat menyebabkan kematian, potensi wabah dan penyebaran epidemi. Hepatitis B dan Hepatitis C merupakan dua jenis tipe penyakit Hepatitis yang paling berbahaya dibandingkan dengan tipe yang lain. Penyakit Hepatitis A dan Hepatitis E biasanya disebabkan oleh konsumsi makanan atau air yang telah terkontaminasi. Sedangkan penyakit Hepatitis B, C, dan D biasanya disebabkan karena ada kontak parenteral dengan cairan tubuh yang telah terinfeksi. Secara umum, penyakit dapat menular melalui transfusi darah yang telah terkontaminasi, prosedur medis menggunakan peralatan yang telah terkontaminasi dan tranmisi virus hepatitis B dari Ibu kepada bayi pada saat lahir, serta kontak secara seksual. Viral hepatitis : Suatu Perspektif Global Satu juta orang setiap tahun meninggal diakibatkan virus hepatitis kronis. Kematian ini terjadi terutama diakibatkan sirosis yang disebabkan oleh Hepatitis B dan Hepatitis C. Akan tetapi, mereka tidak sadar telah terinfeksi penyakit yang berbahaya. Beberapa orang yang telah tertular mampu hidup dengan virus hepatitis kronis selama puluhan tahun sebelum mengalami gejala atau merasakan sakit. Jadi meskipun, seseorang terlihat tidak memiliki gejala dan mungkin terlihat sehat tapi kerusakan organ hati pada tubuh mereka mungkin saja terjadi. Hepatitis merupakan satu dari 10 penyakit yang mengakibatkan kematian. Negaranegara di Asia dan Afrika merupakan yang terbanyak mengidap penyakit ini. Untuk mengantisipasi hal tersebut perlu ditingkatkan kesadaran dan pemahaman mengenai penyakit Hepatitis dengan melakukan beberapa hal di bawah ini :
  • Melakukan pencegahan dengan skrining dan pengendalian penyakit Hepatitis
  • Meningkatkan cakupan imunisasi Hepatitis B yang terintegrasi dengan program imunisasi nasional
  • Melakukan koordinasi secara global untuk penanganan hepatitis.
Sumber : disarikan dari berbagai sumber

Tagged :