WHO Akan Salurkan 2,4 Juta Vaksin Demam Kuning di Darfur
Admin | Rabu, 14 November 2012
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Selasa (13/11), mengungkapkan program darurat melalui kerja sama dengan Kementerian Kesehatan Federal Sudan guna menyalurkan 2,4 juta dosis vaksin demam kuning untuk memerangi penyakit tersebut, yang menyebar belum lama ini di Wilayah Darfur.
Kementerian Kesehatan Federal Sudan dan WHO akan menyalurkan 2,4 juta dosis vaksin demam kuning yang disediakan oleh Kelompok Koordinasi Internasional mengenai Vaksin guna melancarkan kegiatan vaksinasi tanggap darurat di Darfur, kata WHO di dalam satu pernyataan, yang salinannya diperoleh oleh Xinhua.
Setakat ini, 358 dugaan kasus demam kuning telah dilaporkan di Darfur, termasuk 107 kematian, kata pernyataan tersebut. Ditambahkannya, kasus itu dilaporkan dari 23 permukiman di Darfur dan kasus baru juga muncul di desa lain.
WHO menyatakan tujuh pusat isolasi telah didirikan di Nyala, Kass, Nertity, Zalengei, Garcilla, Morni dan Geneina guna menangani wabah tersebut, kata Xinhua.
Pencarian aktif bagi kasus baru sedang dilancarkan sementara survei entomologi dilaksanakan di daerah yang terpengaruh, sementara kementerian kesehatan negara bagian di wilayah tersebut juga memperkuat satuan bank darah di Geneina dan Zalengei di Darfur Barat dan Tengah, kata pernyataan itu.
WHO meminta semua mitranya agar mendukung upaya tanggapan dengan mengumpulkan tenaga manusia dan sumber dana guna menghadapi wabah tersebut. WHO menyatakan diperlukan dana 4,8 juta dolar AS untuk melancarkan aksi itu dan menyediakan perawatan bagi pasien.
Demam kuning terutama disebarkan oleh nyamuk, dan kebanyakan gejalanya berupa demam, pendarahan dan muntah. Tak ada obat khusus bagi penyakit tersebut, selain dukungan perawatan untuk menangani dehidrasi dan demam, dan transfusi darah jika diperlukan. Vaksinasi adalah tindakan paling penting untuk mencegah demam kuning.
sumber :http://www.sehatnews.com/?p=18260
Tagged :