Penyakit Influenza, Penyakit Umum Yang Mengancam

Admin | Jumat, 13 September 2013

  Flu   Penyakit yang umum disebut flu ini sekilas terlihat seperti ringan, namun sebenarnya bisa mengancam jiwa. Flu bisa membuat sebagian orang jauh lebih parah sakitnya dibanding lainnya seperti anak kecil, berusia 65 tahun ke atas, wanita hamil dan mereka yang menderita penyakit tertentu misalnya penyakit ginjal, jantung, paruparu atau memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah. Influenza ini merupakan salah satu penyakit menular yang disebabkan melalui virus influenza, yang tersebar melalui batuk, bersin dan bersentuhan. Virus ini disebut virus RNA dari virus Orthomyxoviridae, virus tersebut menginfeksi unggas dan mamalia. Siapapun bisa menderita influenza tapi yang berisiko menderita flu yang tertinggi adalah dikalangan anakanak. Penyakit influenza ini memiliki beberapa tipe seperti: Influenza tipe A yakni virusnya bisa menginfeksi manusia dan binatang. Burung merupakan contoh binatang yang bisa terinfeksi virus jenis ini yang disebut dengan Avian Influenza atau flu burung Influenza tipe B yakni virusnya hanya menginfeksi manusia. Tingkat keganasan virus ini masih dibawah influenza tipe A namun tetap saja berbahaya Influenza tipe C yakni virus tipe ini lebih jinak dari pada tipe A dan B yang bisa kapan saja terjadi Influenza flu gejalanya muncul secara mendadak dan bisa berlangsung selama beberapa hari, antara lain: demam/kedinginan, letih, sakit tenggorokan, batuk, diare, pusing, sakit pada otot, hidung tersumbat atau pilek. Gejala influenza sulit dibedakan dengan gejala selesma, namun pada gejala influenza terjadi demam tinggi secara tibatiba dan rasa lelah yang ekstrem. Apabila mengalami gejala diare maka menandakan virus influenza menginfeksi saluran pernafasan atau menandakan gejala flu burung H5N1, meskipun jarang terjadi. Virus penyebab influenza ini dapat menyebar melalui udara, waktu penularan virus dari seseorang ke orang lain relatif sangat cepat selama 1 hari yakni ketika lendir orang yang sakit berubah menjadi butiran cairan kecil yang diterbangkan udara maka akan terhirup oleh orang yang sehat, penularan melalui langsung, melalui tangan apalagi pada tangan yang kotor karena terdapat ribuan kuman yang bisa menularkan penyakit. Virus influenza biasanya menginfeksi manusia selama 5 sampai 7 hari. Dibandingkan orang dewasa, anakanak lebih mudah terinfeksi virus influenza ini. Influenza dapat dicegah dan diobati dengan melakukan vaksinasi influenza karena cara ini paling efektif yakni dengan cara vaksinasi dengan vaksin influenza. Orang yang diberi vaksin adalah anakanak yang berusia 6 hingga 23 bulan, remaja yang menjalani terapi aspirin jangka panjang, wanita hamil yang mengalami flu dan orang yang berusia diatas 50 tahun (meskipun sehat). Dalam penyakit influenza, ada sebagian orang yang jangan melakukan vaksinasi ini, Anda mengalami alergi apapun yang parah, termasuk alergi terhadap telur. Jika Anda mengalami reaksi alergi yang mengancam nyawa setelah mendapatkan satu dosis vaksin flu, atau menderita alergi yang parah terhadap bagian apapun dari vaksin ini, Anda disarankan agar tidak mendapatkan satu dosis vaksin ini. Jika Anda pernah menderita GuillainBarr?® Syndrome (GBS/ kelumpuhan yang parah). Sebagian orang yang memiliki riwayat GBS tidak boleh mendapatkan vaksin ini. Hal ini harus dibicarakan dengan dokter Anda. ika Anda sedang tidak enak badan. Mungkin mereka menyarankan agar Anda menunggu sampai merasa baikan. Namun sebaiknya Anda kembali. Virus influenza menyebar melalui udara dari batuk penderita maka dari itu kita perlu menjaga higienitas dengan cara menutup mulut saat batuk dan mencuci tangan menggunakan sabun. Sehingga lebih baik mencegah dari pada mengobati.   Sumber: dari berbagai sumber

Tagged :