Apa itu penyakit Difteri??
Admin | Selasa, 19 Agustus 2014
Pentingnya bagi para ibu untuk mengetahui berbagai imunisasi vaksi ketika anak masih bayi karena dengan melakukan imunisasi maka anak akan terhindar dari beberapa macam penyakit.Imunisasi vaksin DPT atau DTP adalah salah satu vaksin yang harus diberikan pada bayi ketika berusia lebih dari enam minggu,salah satu fungsi vaksin ini untuk melindungi dari ancaman penyakit difteri.
Difteri adalah sebuah penyakit yang menyerang selaput lendir hidung dan tenggorokan yang disebabkan oleh infeksi bakteri,yang umumnya menyerang anakanak.Penyakit ini disebabkan oleh basil yang disebut basil Loeffler. Masa tunasnya sekitar 25 hari. Penyakit ini dapat tumbuh di berbagai macam tempat seperti ditekak, rongga hidung, tali suara, kulit, dan lainlain.
Mungkin baru sedikit orang yang mengetahui mengenai penyakit ini,namun sebenarnya penyakit difteri adalah salah satu penyakit yang dapat menyebabkan kematian bagi bayi dan anak muda.Dan sesungguhnya penyakit ini juga beresiko terjangkit pada orang tua dengan usia lebih dari 60 tahun.Untuk menghindari hal tersebut ada baiknya kita sedikit menjaga jarak atau melakukan perlindungan dari orang yang sedang sakit,menjaga daya tahan tubuh kita agar tetap sehat,melakukan pemeriksaan dll.Difteri ini dapat menyebar melalu kontak langsung dan tidak langsung misalnya saja pada percikan saat bersin,batuk bahkan pada saat berbicara dan juga pada benda serta makanan yang telah terkontaminasi.
Lalu bagaimana gejalanya?
Gejalanya adalah dapat ditandai dengan demam, batuk, pilek, terjadi pembengkakan pada tenggorokan sehingga menyebabkan sakit ketika menelan, keluar cairan dari hidung, sakit kepala, adanya pembentukan selaput di tenggorokan berwarna putih ke abuabuan, serta kesulitan bernafas.Jika terjadi pada anak maka dapat dilihat dari perubahan perilaku dari yang tadinya aktif menjadi pendiam,lesu dll.Gejala tersebut akan muncul 25 hari setelah terinfeksi tetapi bisa juga muncul setelah 10 hari kemudian tergantung dari kekuatan daya tahan tubuh kita.
Tingkatan penyakit difteri
1. Infeksi Ringan,gejala yang ditimbulkan hanya nyeri pada saat menelan
2. Infeksi Sedang,timbul pembengkakan pada laring.
3. Infeksi Berat,disertai dengan sumbatan nafas yang berat disertai dengan gejala komplikasi.
Jika kita dirasa mulai terjangkit penyakit difteri sebaiknya kita segera memeriksakannya ke dokter,lalu melakukan pemeriksaan hidung atau tenggorokan,jika positif maka lakukan terapi untuk penyembuhan.Oleh karena penyakit ini berbahaya maka sebaiknya pemberian vaksin DTP memang harus digunakan agar dapat mencegah timbulnya penyakit diferti ini.(SLV)
Sumber:
http://infoimunisasi.com/penyakit/difteri/kenalipenyakitdifterimulaisaatini/
http://infoimunisasi.com/penyakit/difteri/penyakitdifteridiphtherie/
http://health.detik.com/read/2013/05/08/191258/2241579/775/imunisasiiniwajibdiberikanpadabayianda
http://koneksimu.blogspot.com/2013/04/caramencegahdanmengobatipenyakit.html
http://health.liputan6.com/read/691717/difteripenyakittenggorokanyangmematikan
http://www.persify.com/id/perspectives/medicalconditionsdiseases/difteri_9510001031328
http://posyandu.org/difteri.html
[gallery ids="4419"][gallery ids="4419"][gallery ids="4419"]
Tagged :