Cara Pencegahan Penyakit Tetanus
Admin | Senin, 16 Juli 2012
Tetanus (lockjaw) adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh racun yang dihasilkan oleh bakteri Clostridium tetani. Disebut juga lockjaw karena terjadi kejang pada otot rahang. Gejala yang paling sering ditemukan adalah kekakuan rahang, gelisah, gangguan menelan, sakit kepala, demam, nyeri tenggorokan, menggigil, kejang otot dan kaku kuduk, lengan serta tungkai. Penyakit ini dapat dicegah melalui vaksinasi DPT (difteri, pertusis, tetanus).
Berikut adalah beberapa hal yang dapat dilakukan bila telah terjangkit penyakit tetanus, yaitu :
- meminum antibiotik tetrasiklintetrasiklin dan penisilin diberikan untuk mencegah pembentukan racun lebih lanjut,dan obat lainnya bisa diberikan untuk menenangkan penderita, mengendalikan kejang dan mengendurkan otototot.
- dirawat di rumah sakit dan ditempatkan dalam ruangan yang tenang
- Untuk mengurangi nyeri diberikan kodein. Setelah sembuh, harus diberikan vaksinasi lengkap karena infeksi tetanus tidak memberikan kekebalan terhadap infeksi berikutnya.
Sumber: Disarikan dari berbagai sumber
Tagged :