Sosialisasi Imunisasi di Karang Anyar
Admin | Minggu, 11 Maret 2012
Sabtu, 3 Desember 2011, bertempat di Mesjid AgungKab. Karang Anyar, berlangsung seminar bertema: Imunisasi Berkualitas Sebagai Upaya Menyiapkan Generasi yang Sehat, Cerdas dan Berakhlak Mulia.
Pada sosialisasi ini hadir 5 narasumber yaitu: Tulus Rianto SKM, MSi, dari Kemenkes; dr. Gatot Hirawan, SpA, dari IDAI JatengSatgas Imunisasi; dr. Atikah M. Zaki, MARS dari PP Aisyiah; Sarimuddin Sulaeman, SH., M.Hum, dari PT Bio Farma dan Dr. Amirsyah dari MUI Pusat.
Acara yang dimulai pukul 13.00 ini dihadiri sekitar 200 orang perwakilan dari bupati, ormas Islam, Kepala KUA, 21 Kepala Puskesmas Kab. Karang Anyar, dan LDII. Acara dibuka oleh Ketua MUI Karang Anyar, dilanjutkan dengan sambutan oleh perwakilan Bupati Karang Anyar dan presentasi dari narasumber Kemenkes, IDAI Jateng, ketua PP Aisyiah, PT Bio Farma dan MUI Pusat. Pemaparan berjalan dengan lancar, dilanjutkan dengan dialog interaktif.
Para peserta sangat antusias dan berharap sosialisasi dapat dilakukan secara bertahap di berbagai kabupaten di Jawa Tengah, dimana di Jateng banyak kabupaten yang menentang keras program imunisasi. Salah satu peserta juga mengusulkan agar MUI mengeluarkan info resmi bahwa vaksinasi dibolehkan dan tidak haram, yang disebarkan ke puskesmaspuskesmas sehingga mereka punya pegangan untuk menjelaskan pada pondok pesantren setempat. Peserta juga mengusulkan agar disediakan hard copy mengenai presentasi sehingga ada informasi dan bukti yang mereka bawa pulang. Masih banyak masyarakat yang tidak mengerti arti pentingnya imunisasi, sehingga melalui acara ini dapat membuka wawasan mereka bahkan sebagian besar peserta sangat kaget bahwa ada perusahaan nasional sebesar dan sebagus PT Bio Farma sebagai produsen vaksin yang diakui dunia.
Tagged :