5 (Lima) Tips untuk Mendapatkan Suntikan Imunisasi
Admin | Rabu, 19 September 2012
Apakah anda takut jarum suntik? Kebanyakan orang takut pada jarum suntik. Nah, hal itulah yang membuat beberapa orang takut melakukan imunisasi, karena takut dengan jarum suntik. Berikut beberapa tips bagi anda untuk mengatasi rasa takut sebelum disuntik :
- Alihkan perhatian Anda ketika sedang menunggu giliran. Bermainlah game, membaca buku, mendengarkan lagu terkadang hal tersebut dapat mengalihkan ketakutan pada jarum suntik.
- Tarik nafas dalamdalam, pelanpelan. Tarik nafas anda dan hembuskan pelanpelan. Cara ini bisa membuat orang merasa rileks dan memikirkan hal lain selain jarum suntik.
- Fokus pada benda yang ada di ruangan. Cari lukisan, poster, atau tanda yang ada di dinding. Cari detail dari benda yang Anda amati. Misalkan Anda mengamati lukisan pemandangan, coba hitung jumlah pohon dan jumlah hewan yang ada di lukisan, dll. Apapun yang terjadi, tetaplah fokus pada benda yang Anda amati.
- Batuk. Beberapa penelitian menunjukkan batuk mengalihkan perhatian ketika sedang disuntik.
- Lemaskan lengan Anda. Jika Anda tegang terlebih ketika Anda melihat dimana tempat Anda akan disuntik hal ini membuat suntikan akan lebih sakit.
Ada orang yang mengalami pusing atau lemas setelah disuntik. Istirahatkan tubuh Anda dengan duduk selama 15 menit. Jangan raguragu untuk mengatakan bahwa Anda tegang pada dokter. Mereka sudah terbiasa dan terlatih menghadapi orangorang yang takut pada jarum suntik.
Semoga tips ini bermanfaat dan membuat Anda tidak takut lagi untuk disuntik imunisasi.
sumber : disarikan dari berbagai sumber
Tagged :